Pages

  • Home
  • Tumblr
  • linked
facebook linkedin twitter youtube

Rumah Dialektika

    • About Me
    • Renjana
    • Cerita Pendek
    • Opini

    Mimpi yang satu ini biasanya terjadi jika Anda memang benar memiliki suatu perasaan istimewa terhadap salah satu teman laki-laki Anda. Namun, tahukah Anda bahwa dalam mimpi tersebut terkandung makna kebahagiaan.

    Sebagai orang yang beriman, saat Anda mendapatkan suatu kabar baik, haruslah Anda bersyukur kepada Allah agar selalu mendapatkan berkah-Nya. Doa tersebut terkandung dalam Al Qur’an surat Al-A’raf 7 : 96.


    ***

    Allah Menghadirkan khayalan itu kemarin. Buah dari kekonsistenan akan pekerjaan barangkali. Bahkan aku sudah melupakan dirimu sejenak. Di chat LAN (baru saja) aku menceritakan pengalaman yang menakjubkan ini. Dan tepat ketika itu, lagu di soundcloud playlistku adalah Cloud and Thorns: Everything is Possible Now!


    Oh, whoa, oh, let's dream out loud (let's dream)
    ‘Cause all we know
    Has been turned upside down
    Everything is possible now
    Ooh, ooh, ooh, ooh, ooh, ooh
    Ooh, ooh, ooh, ooh, ooh, ooh


    Angin segar sekaliiii

    Khayalan itu Mengembun menjadi klimaks yang manis. Masa tau-tau kamu nglamar aku mas? Betapa bahagianya aku kemarin malam. Ingin kusumpal saja ketika Bapakku membangunkan buat sahur. Mana baru jam 3 lagi. Ahhhh, ingin kuulang lagi saja.

    Terima kasih sudah mampir di mimpiku~
    Baru saja seminggu yang lalu aku lagi mabuk tentangmu.

    ....


    21 Mei 2019
    14.07 setelah deadline tematik
    ketika bulan Mei hampir mendekati akhir.
    Ketika gajian sudah di depan mata.
    Apalagi libur panjang lebaran
    Continue Reading

    Suatu ketika aku dihadapkan oleh keberadaan cinta yang tidak terdeteksi oleh radarku. Apa mungkin radarku mati, rusak, sampai-sampai pertanyaan tentang eksistensi "lelaki mana" tidak terdeteksi olehku. Apa aku tidak membuka diri. Sampai hakikat kecemburuan tidak menyapaku.




    Kapan kamu bisa membaca rupa orang? Aku pernah mengeja hatiku dengan perlahan. Ketenangan membawa penyakit pada ketidaktahuan. Awalnya sikap tenang hanya akan berbatas tipis dengan keacuhan. Mungkin itu menerpa padaku secara perlahan.




    Dulu aku memojokkan teman yang sedang bimbang hatinya pada teman yang lain. Sepertinya dia menyukainya. Maksudku temanku pada temanku yg lain. Ada banyak teman-teman dari temanku ini yang berhasil menebaknya. Orang yang tenang seperti aku, tak mampu membaca. Padahal aku mengklaim bahwa aku lihai dalam membaca. Ternyata kemarin-kemarin aku hanya mampu mengeja wajah bukan membacanya. Terlalu pongah hati ini.



    Suatu waktu, hati ini sakit. Tatkala mengetahui fakta bahwa temanku benar-benar suka. Sedangkan aku hanya tinggal di pinggiran pantai seolah tengah menyambut badai. Dan badai itu adalah keseriusan temanku menyukainya.


    Bolehkah aku berada di tengah-tengah antara rasa suka temanku, Tuhan?


    Langkah jalanku terseok-seok. Terdepak pada lingkungan ini. Kan sakit, Tuhan? Bolehkah aku berdoa kejelekan mereka? Aku tidak peduli, Engkau akan kabulkan atau tidak? Asalkan aku bisa menangis untuk mendoakan perpisahan mereka.


    Maka aku akan perbaharui doaku,


    Semoga kita berjodoh ya mas~

    ....

    16 Mei 2019
    Antara malas numpuk deadline tematik 4/7
    10.48

    Continue Reading

    Hei Bil, 
    selamat malam? Selamat pagi? atau siang?
    tergantung kamu membacanya kapan, hehe.


    Lama sekali, aku tidak menyapamu. Surat terakhirku pasti lebih dari satu bulan yang lalu. Baikkah? Kau tidak mendapati suatu masalah yang berarti kan? Atau kau sedang memikirkan sesuatu sekarang?

    Bagaimana dengan prinsip hidupmu setahun ini? Akankah masih berjibaku dalam dunia kerja yang melelahkan? Ataukah sudah memutuskan untuk menimba ilmu lagi? Sudahkah kamu dapat kabar dari Imaf, temanmu. Katanya dia ada exchange di bulan Agustus di Amerika. Dia sudah pernah ke Jepang dan akan ke Amerika, sedangkan kamu masih mengakar di Solo aja.

    Suatu ketika, saat kamu menyapa teman lamamu yang ternyata sekarang bekerja di Bappenas dia menjabarkan indahnya Indonesia lewat kacamatanya. Membuatmu terlalu kerdil menjalani hidup? Dia sudah paham tentang daerah lain, sedangkan kamu masih mengakar saja Bil di Solo, entah sampai kapan. Kapan kamu keliling Indonesia? Atau setidaknya menginjakkan kaki ke luar negeri selain ibadah di Arab nanti. Melihat dunia tidak melulu untuk menghambur uang, tetapi menambah nilai edukasi tentang nilai dan prinsip yang lagi-lagi harus kamu bangun. Di dalamnya akan terkandung muatan kerja keras. Melihat orang-orang yang berbeda kebudayaan akan menumbuhkan nilai toleransi. Nilai kehidupan akan terbentuk ketika melihat realita hidup orang lain, agar kita pandai bersyukur.

    Tapi aku juga tahu. Ketergantunganmu dengan Solo memang susah tidak dipisahkan. Di tempat akarmu ini kamu bisa hidup. Luasnya dunia hanya terbentang di Solo saja. Di tempat ini pula kamu juga masih harus menjangkau hal-hal yang belum kamu jangkau sebelumnya. Menonton Festival SIPA, misalnya. Haha, kamu pasti belom pernah kan? Cobalah sekali-kali. 

    Bil, jangan berkecil hati. Meskipun itu bukan bagian dari rejeki yang kamu terima hari ini. Siapa tahu kamu mendapatkan hal besar lainnya. Di waktu nanti. Ketika waktu datang tepat waktu. Membawakanmu kejutan yang tidak pernah kamu sangka-sangka. Ukir mimpimu lagi, barangkali di setiap doa yang kamu panjatkan dan ikhtiar usaha yang tanpa putus kamu lakukan, membawamu ke tempat indah lainnya. Percayalah. Bersama orang yang tepat. Tapi jika Allah tahu, kamu senang akan kesendirianmu, maka doa orang terbaiklah yang akan menuntunmu. 

    Sebaik-baik tempat, sebaik-baik usaha dan sebaik-baik mimpi. Mari kita rangkai lagi. Kamu tidak perlu risau jika harus menjalaninya sendiri. Mungkin aku jiwa semumu yang akan menyemangatimu ketika kamu lelah. Akulah guru bisu bagimu.

    Jangan melelah, tetap berusaha tanpa lelah. Kuasai batas dirimu dan taklukkan. Yakini saja~


    Dariku,
    yang tak pernah lelah menyemangatimu.
    Bahagialah ketika terik matahari membuat legam wajahmu.
    4 Mei 2019
    22.03 pm

    ...







    Continue Reading

    aku adalah kaset kusut yang selalu berbicara tentang dialektika kehidupan
    yang katanya mencemburui hidup orang
    selalu mencari dan berlari kenapa tidak pernah sama yang harus aku lalui

    membenci tontonan Mata Najwa demi apapun,
    sebuah dialog mendebat yang tidak bermutu, 
    alih-alih ILC yang si tukang potong pembicaraan disiarkan seluruh negeri,
    miris kalau ber-reting tinggi,

    ah bedebah!
    kadang hidup rancu
    banyak kucing berdebu tetangga yang semakin naik populasinya
    menginginkan kasih sayang

    tapi, justru dibuang

    aku adalah monitor kusut di pojok dinding
    yang selalu mencemburui nasib sang majikan
    berangkat pagi dan pulang sore hampir setiap hari
    tetapi selalu bertengkar masalah prinsip hidup

    bedebah mana yang akan mencemburuinya,
    tidak ada?

    kepada hidup yang tidak lagi sama
    akulah sesuatu yang perlahan menjadi sekat 
    kepada memori lama yang menyeruak bersama terbitnya fajar pagi
    semakin lama aku menghirup napas
    berjuang untuk tetap bernilai

    bersama anganmu, kutemani jejak angin
    menulis kata sampah, ketika bersentuhan pada keadaan yang memaksa
    kepada persetannya ketimpangan, ketidakadilan, dan kebangsatan yang menyelimuti
    bertahanlah!
    akulah guru bisu yang tidak segan menasehatimu



    Tepat di Hari Buruh Internasional, 1 Mei 2019
    Pukul 21.01

    Kepadamu yang ku sapa, tepat di hari jadimu. Berbahagialah untuk mengembara. Semoga mendapatkan apa yang ingin kau cari dari hidupmu. Yang katanya bermanfaat itu. Tanggal 1 ini adalah peringatan untukmu, bahwa kau tidak lagi muda.

    ...





    Continue Reading
    Newer
    Stories
    Older
    Stories

    About Me!

    About Me!

    Arsip

    • ►  2023 (1)
      • ►  Jan 2023 (1)
    • ►  2021 (34)
      • ►  Aug 2021 (1)
      • ►  Jul 2021 (3)
      • ►  Jun 2021 (3)
      • ►  May 2021 (4)
      • ►  Apr 2021 (8)
      • ►  Mar 2021 (6)
      • ►  Feb 2021 (4)
      • ►  Jan 2021 (5)
    • ►  2020 (64)
      • ►  Dec 2020 (4)
      • ►  Nov 2020 (4)
      • ►  Oct 2020 (4)
      • ►  Sep 2020 (4)
      • ►  Aug 2020 (5)
      • ►  Jul 2020 (6)
      • ►  Jun 2020 (6)
      • ►  May 2020 (5)
      • ►  Apr 2020 (9)
      • ►  Mar 2020 (6)
      • ►  Feb 2020 (9)
      • ►  Jan 2020 (2)
    • ▼  2019 (12)
      • ►  Jul 2019 (1)
      • ▼  May 2019 (4)
        • Mimpi a.k.a Khayalan Alami Kemarin Malam
        • Eksistensi Khayalan
        • Maaf Lama Tak Kusapa
        • Mungkin aku adalah...
      • ►  Apr 2019 (1)
      • ►  Mar 2019 (2)
      • ►  Feb 2019 (3)
      • ►  Jan 2019 (1)
    • ►  2018 (6)
      • ►  May 2018 (2)
      • ►  Apr 2018 (1)
      • ►  Jan 2018 (3)
    • ►  2017 (9)
      • ►  Dec 2017 (1)
      • ►  Nov 2017 (2)
      • ►  Oct 2017 (1)
      • ►  Sep 2017 (5)
    • ►  2016 (3)
      • ►  Sep 2016 (1)
      • ►  Apr 2016 (1)
      • ►  Mar 2016 (1)
    • ►  2015 (7)
      • ►  May 2015 (6)
      • ►  Mar 2015 (1)
    • ►  2014 (25)
      • ►  Nov 2014 (1)
      • ►  Oct 2014 (2)
      • ►  Jun 2014 (1)
      • ►  May 2014 (2)
      • ►  Apr 2014 (6)
      • ►  Mar 2014 (3)
      • ►  Feb 2014 (7)
      • ►  Jan 2014 (3)
    • ►  2013 (12)
      • ►  Dec 2013 (7)
      • ►  Oct 2013 (2)
      • ►  May 2013 (1)
      • ►  Jan 2013 (2)
    • ►  2012 (12)
      • ►  Dec 2012 (3)
      • ►  Nov 2012 (2)
      • ►  Jun 2012 (2)
      • ►  May 2012 (2)
      • ►  Jan 2012 (3)
    • ►  2011 (14)
      • ►  Dec 2011 (3)
      • ►  Nov 2011 (11)

    Labels

    Artikel Ilmiah Bincang Buku Cerpen Curahan Hati :O Essay harapan baru Hati Bercerita :) History Our Victory Lirik Lagu little friendship Lomba menulis cerpen :) Memory on Smaga My Friends & I My Poem NOVEL opini Renjana Review Tontonan Story is my precious time Story of my life TravelLook!

    Follow Us

    • facebook
    • twitter
    • bloglovin
    • youtube
    • pinterest
    • instagram

    recent posts

    Powered by Blogger.

    Total Pageviews

    1 Minggu 1 Cerita

    1minggu1cerita

    Follow Me

    facebook Twitter instagram pinterest bloglovin google plus tumblr

    Created with by BeautyTemplates | Distributed By Gooyaabi Templates

    Back to top