Surat Cinta untuk Tuhan

10:19 PM


Tuhan, gelombang kehidupan mendera. Dengan frekuensi kekuatan gelombang yang dahsyat. Bahkan Maha Dahsyat. Dan kumohon, sampai kapan semua ini bias membuatku bertahan?

                Cinta itu abstrak. Terlalu rumit. Terasa tanpa ada jawaban. Walaupun itu hanya sebuah pernyataan. Dan terasa kontradiktif jika dibuat pernyataan. Tak ada jawabnya. Karena sangat sulit pemecahannya.
                Refleksi sinar pun juga tak bias menjawab hakekat cinta itu sebenarnya. Tanpa anonym. Tapi ada penciptanya. Berawal dari butiran molekul darah menuju ke system peredaran darah. Rasa itu menyatu menjadi kekuatan yang dahsyat. Rasa menyatu menjadi kekuatan yang dahsyat/bahkan Maha Dahsyat. Rasa suka yang teramat dalam. Tidak berlebihan. Tapi juga tidak kekurangan. Tetapi seimbang namun dalam. Sampai sekarang aku juga belum mengetahui apa itu cinta.
Tapi yang jelas. Jawaban dari semua itu adalah…
Sesuatu yang paling berkuasa dan memegang kendali penuh pada diri kita. Sesuatu yang Maha Kaya cinta, yang tiada henti memberikan sejuta rahmat cintanya kepada kita semua.

<<Tuhan, Beri tempat terbaik untuk orang-orang yang ku cintai
<<Walau ku tau, aku tak begitu tau cinta itu
<<Tuhan, beri kebahagian untuk semua orang di sisiku.
<<Walau ku tau, mereka bukan yang terbaik untukku
<<Asalkan mereka bahagia dan mendapatkan apa yang mereka minta
<<Itu sudah lebih dari cukup dari rasa sebuah cinta..

>>nabila chafa yellow sweet

You Might Also Like

0 Comments